Toshiba Pro Theatre L4300 TV LED Dengan Android

Harga dan spesifikasi Toshiba Pro Theatre L4300 TV LED | Dengan Android 4.2.1 Jelly Bean. Dalam beberapa tahun terakhir ini TV mengalami masa redup. Belum suram, masih meredup. Mirip beberapa tahun lalu ketika bioskop banyak yang harus tutup karena penonton lebih memilih menonton TV dirumah. TV juga mengalami hal yang sama jika tidak cepat berbenah. Keberadaan internet yang semakin kuat dan menggabungkan manusia dalam komunitas mereka sendiri. Dan inilah jawaban Toshiba untuk mempertahankan eksistensi TV yang telah memberinya keuntungan bisnis besar bagi raksasa elektronik dari Jepang ini.

Toshiba Pro Theatre L4300 TV LED adalah TV pertama di dunia yang memiliki Android sebagai OS-nya. Tidak tanggung-tanggung, menggunakan Android 4.2.1. Setidaknya dalam 3 tahun terakhir ini memang pasar TV dimasuki TV jenis baru, smartTV, yang semakin menggerus pasar TV konvensional. Rasanya seperti memiliki ponsel Android berukuran besar.

Harga Toshiba Pro Theatre L4300 TV LED

Untuk harga, rasanya memang agak terlalu wah untuk membeli TV dengan harga lebih dari 5 juta. Ada dua varian, versi 39 inchi harganya 7 jutaan, dan versi 50 inchi untuk versi 50 inchi.

Apakah memang itu terlalu mahal? Ya, coba bandingkan dengan Samsung Galaxy Note 3, ya memang beda, tapi ini TV dengan Android. Apakah harga segitu terlalu mahal? Coba kita lihat spesifikasi lengkapnya dulu.

Kelengkapan Toshiba Pro Theater L4300
Kelengkapan Toshiba Pro Theater L4300

Desain

Hmmm, tidak banyak yang bisa dibicarakan di sini. Desain-nya mirip-mirip standar TV LED dari produsen lain. Toshiba Pro Theatre L4300 ini punya stand dan bisa juga pakai wall-mount-nya untuk ditempelkan ke dinding. Tersedia dua ukuran layar, 39 inci dan 50 inci. Untuk dimensinya secara penuh, berukuran 35 x 20,7 x 3,3 inci dengan bobot 16,5 lbs pada varian layar 39 inci. Sedangkan pada varian layar 50 inci, berukuran 44,8 x 26,3 x 3,5 inci dengan bobot 33,7 lbs.

Koneksi

Untuk mendukung konektifitas pada Toshiba Pro Theatre L4300 ini, tersedia port HDMI input sebanyak 2 buah yang bisa dipakai sebagai PC input dan port USB sebanyak 3 buah. Tidak hanya itu, TV LED ini juga dilengkapi dengan Toshiba dongle yang berfungsi sebagai penerima sinyal WiFi pada TV ini.

Layar dan Display

Layar Toshiba Pro Theatre L4300 ini memiliki resolusi 1.920 x 1.080 piksel, baik untuk yang 39 maupun 50 inchi. Ada fitur Intelligent Auto View yang menampilkan gambar berkualitas. Fitur tersebut dapat menyesuaikan gambar dengan kondisi ruangan, menggunakan kalkulasi kompleks yang mengatur berbagai parameter gambar seperti ketajaman, saturasi, dan gamma.

Ada juga fitur Screen Mirroring, yang memungkinkan penggunanya untuk menayangkan tampilan dari gadget Android melalui layar TV ini, sehingga akan memudahkan untuk menikmati foto, musik dan video game.

Sistem Audio

Untuk urusan audio, TV Toshiba Pro Theatre L4300 ini dilengkapi dengan fitur Audio Source Filtering yang juga sangat canggih. Fitur ini memiliki kemampuan untuk memisahkan suara vokal dan suara background (latar belakang), dan memberikan kemudahan bagi penggunanya untuk mengatur kedua elemen suara tersebut. Sehingga, penggunanya bisa mengencangkan suara vokalnya saja, atau suara background­-nya saja pada TV ini.

Misal dalam sebuah pertandingan bola, kamu bisa.memilih apa akan mengencangkan suara background untuk merasakan atmosfer stadium atau mengencangkan suara vokal untuk memperjelas suara komentator.

Toshiba Pro Theatre L4300
Tampilan Toshiba Pro Theatre L4300

OS

Sistem operasi Android yang terdapat pada TV Toshiba Pro Theatre L4300 ini memang menjadi bagian yang paling istimewa. TV ini menggunakan platform Android 4.2.1 Jelly Bean, sehingga bisa digunakan seperti tablet PC ataupun smartphone Android. Untuk mendukung penggunaannya, terdapat pula aplikasi Google Play Store pada TV ini, sehingga penggunanya bisa mengunduh banyak game dan aplikasi lainnya, serta melakukan browsing di internet.

Selain itu, penggunanya juga bisa menggunakan berbagai aplikasi user interface Android seperti Drag & Drop widget atau Live Wallpaper. Untuk mempermudah pengguna TV ini dalam berselancar di dunia maya, Toshiba Pro Theatre L4300 ini telah mendukung penggunaan mouse dan keyboard. Selain itu, Toshiba juga melengkapinya dengan sebuah remote control yang unik sebagai alat navigasi untuk mengoperasikan TV ini.

[mks_button size=”medium” title=”Beli Toshiba Pro Theatre L4300″ style=”squared” url=”http://ho.lazada.co.id/SHYuPp” target=”_blank” bg_color=”#1e73be” txt_color=”#FFFFFF” icon=”fa-check” icon_type=”fa” nofollow=”1″]

Selain remote standar, Toshiba juga menyediakan remote khusus yang bisa digunakan bernavigasi di layar Android-mu. Sayang remote tambahan ini masing mengandalkan tombol yang akan menggerakkan kursor untuk memilih menu. Sehingga gerakan jadi terasa lambat.

Hmmm, bagaimana ya… Toshiba Pro Theatre L4300 TV LED ini sangat menggoda. Harganya juga masuk akal untuk perangkat secanggih ini.

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.