Mengedit Template Blogger Harus Hati-Hati Atau Jadi Begini

Sementara, blog dee-nesia ini satu-satunya blog yang saya kelola dengan menggunakan mesin WordPress. Ada beberapa blog lain yang masih berada di platform blogger dari Google itu. Maklum, masih miskin, jadi belum kuat untuk beli tambahan hosting bagi mereka. Ada rencana juga sih untuk memboyong mereka ke WordPress. Mungkin tidak dalam tahun ini.

Tadi malam, saya coba mengedit template blogger untuk menggeser letak iklan adsense. Awalnya, iklan banner 300×250 px itu ada di bawah judul posting sebelah kiri. Karena saya ingin mendekatkannya pada kolom sidebar yang kata teman-teman blogger adalah area yang lebih baik untuk meningkatkan CTR. Yang saya lakukan tidak banyak. Hanya mengubah kata ‘left’ menjadi ‘right’. Simpan template, lalu coba lihat hasilnya. Dan… ta…da….

Tampilan blog saya itu kacau balau sama sekali tidak seperti yang saya mau. Kalau berada di halaman home, auto readmore-nya hilang. Jadi semua isi posting langsung muncul semua. Hmmm…. Kalau berada di halaman posting, iklan yang ada di bawah judul dan akhir posting juga tidak nampak. Waduh… Bagaimana ini?

Terus kenapa itu tadi ya? Perasaan yang berubah cuman itu saja. Kog efeknya ke tampilan separah itu. Saya coba-coba cari script yang berbunyi ‘readmore’ atau yang berkaitan dengan fungsi itu juga jadi hilang. Padahal di script aslinya ada. Tapi ketika di paste ke halaman editor template blogger dan di save jadi hilang. Hmmmm….edit template blogger bikin pusingKarena penasaran, saya coba ubah template-nya memakai custom template blogger yang lain yang dari asalnya sudah dilengkapi auto readmore. Mulai dari punya om Bamz, mas Sugeng, dan beberapa lainnya, hasilnya tetap. Readmore tidak mau bekerja. Dan iklan Adsense juga tidak mau muncul. Hadew….

Sempat juga saya kembali ke template bawaan blogger, lalu saya pasangi kode auto readmore punya mbah O-Om, tapi ternyata itu tidak berfungsi juga.

Saya coba-coba ingat-ingat. Tadi malam itu koneksi internetnya lagi agak kacau. Stabil sih…, stabil lemotnya gitu. Jadi hanya untuk menyimpan halaman kodenya template blogger itu butuh beberapa menit dan kadang juga gagal. Apa mungkin karena koneksi kurang bagus begitu terus tidak semua bagian dari template tersimpan dengan baik?

Apakah blogger sedang mengubah sesuatu di sini?

Tampilan di halaman posting relatif tidak berubah sih, kecuali bahwa iklan di bawah judul dan di bawah posting itu jadi tidak terlihat. Efek ke pendapatan itu yang kerasa banget. Sumbangan blog yang templatenya kacau tadi lumayan besar per harinya. Bahkan terkadang melebihi blog utama saya. Jadi eman banget kan?

Jujur saja, ini semacam jadi pemicu untuk memindahkan blog tersebut (dan beberapa lainnya) ke self hosted wordpress, haha…. Jangan dululah. Cari modal buat beli hosting dan domain saja dulu.

Bagaimana? Apakah ada teman-teman yang template blogger blog-nya juga bermasalah setelah melakukan perubahan kecil seperti yang saya alami? Kalau iya, mohon bantuannya dunk… Lagi suntuk banget nih.

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.