Cara Screen Shot di Laptop atau PC Windows

Ada beberapa cara screen shot di laptop atau PC Windows yang bisa kita lakukan untuk menangkap tampilan layar. Bisa dengan menggunakan fitur bawaan Windows dengan memanfaatkan tombol PrtSc, atau dengan memanfaatkan aplikasi pihak ketiga. Hampir semua aplikasi pengolah gambar menambahkan fitur penangkap layar sebagai fitur tambahan. Bisa juga dengan menggunakan addon Firefox NativeShot. Terserah kamu. Tapi buat dee-nesia, tombol PrtSc sudah cukup.

Selain karena kita tidak perlu install apapun, cara screen shot di laptop dengan tombol PrtSc ini juga sangat mudah. Kamu bisa lakukan di laptop atau PC apapun selama memakai OS Windows. Di Linux juga bisa. Agak beda sedikit sih. Kalau di Windows, hasil print screen akan masuk di clipboard, sementara Linux akan langsung menempatkan hasilnya menjadi sebuah file gambar di folder Pictures.

Asal tahu saja, tombol Print Screen ini bisa punya tulisan berbeda-beda. Ada yang bertuliskan Print Screen, PrtScn, atau Prt Sc Sysrq. Semua berfungsi sama. Kalau di keyboard kamu ada tambahan Sysrq itu berarti tombol ini punya dua fungsi. Tapi fungsi pertama-nya tetap Print Screen.

Cara Screen Shot di Laptop Windows

Menggunakan tombol PrtSc

Cara menangkap tampilan layar dengan tombol Prt Sc

Sangat mudah kog, begini caranya:

  1. ketika kamu ingin menangkap layar yang sedang tampil, tekan tombol Prt Sc. Biasanya kamu bisa menemukan tombol ini di deretan kanan atas keyboard laptop, berdampingan dengan tombol pause break, insert, dan delete. Bisa beda-beda urutannya sih. Tapi kanan atas itu lokasi yang paling umum. Kalau di keyboard desktop, biasanya berada diatas tombol panah, berjajar dengan tombol Scroll Lock dan Pause Break.
  2. Buka aplikasi pengolah gambar. Yang paling enteng dan mudah adalah aplikasi Paint. Di Microsoft Word juga bisa. Terserah kamu-lah. Kalau pingin langsung edit agak berat, ya Photoshop-lah.
  3. Setelah aplikasi yang akan kamu pakai mengedit terbuka, tekan tombol Ctrl dan V bersamaan. Tahukan? Pasti kamu mahir banget kalau soal copy paste, hehe….
  4. Sudah. Sekarang tinggal kamu mau apakan hasil screen shot tadi. Mau di simpan sebagai file gambar, atau mau edit dulu seperlunya.

Tips screen shot di laptop dengan tombol PrtSc

Yang diatas itu, cara paling dasar dan mudah. Sebenarnya, kamu punya pilihan lain untuk menyimpan tampilan layar. Kita lihat satu-persatu ya….

  1. Tombol PrtSc akan menangkap apapun yang berada di dalam layar dan menyimpannya ke clipboard – atau gampangnya ke memory gitu.
  2. Kombinasikan dengan tombol Alt untuk menangkap tampilan jendela yang sedang aktif. Jadi ketika windows aplikasi yang kamu buat screen shot sedang aktif, tekan berbarengan tombol Alt dan PrtSc. Ini lumayan membantu loh. Daripada nanti kamu harus melakukan cropping pada file hasil screen shot, kan jauh lebih mudah kalau kita tangkap window-nya saja. Hasilnya juga lebih halus.
  3. Di Windows 8 keatas, kamu juga bisa langsung menyimpan hasil tangkapan layar ke sebuah file. Jadi tidak harus membuka Paint lalu nge-paste ke situ. Caranya dengan menangkap tombol Windows dan PrtSc bersamaan. File hasilnya akan tersimpan di folder Pictures > Screenshots.

Menggunakan Snipping Tool atau Snip and Sketch

Cara screen shot di laptop dengan Print Screen itu memang mudah, praktis, dan cepat. Meski begitu, sedikit terbatas. Buat kamu yang perlu fitur lebih, coba lakukan screen shot dengan menggunakan Snipping Tool.

Agak kasihan juga sih ya, pasalnya, Snipping Tool ini sudah ada sejak Windows Vista dirilis. Tapi ternyata tidak banyak orang yang tahu dan menggunakannya.

Kemampuan Snipping Tool ini jauh lebih sakti dibandingkan dengan Print Screen.

Kelebihan Snipping Tool dibanding tombol Print Screen antara lain adalah:

  • bisa memilih area tertentu saja yang diinginkan dengan bentuk rectangle (kotak) atau free-form (bebas)
  • khusus untuk di Windows 10, Snipping Tool bisa diatur delay sebelum dia menangkap tampilan layar.

Tentu saja, dia bisa melakukan screen shot seluruh layar terlihat, atau hanya pada window yang terbuka.

Untuk mulai screen shot di laptop dengan Snipping Tool, silahkan:

  • panggil Snipping Tool, klik pada tombol Start atau tekan tombol Windows > ketik Snipping Tool > klik pada aplikasi Snipping Tool yang muncul.Snipping Tool
  • pilih mode screen shot yang kamu butuhkan.

Sebagai tambahan info, sekarang Microsoft sudah menyertakan juga Snip and Sketch yang semakin asik lagi. Kalau di Windows 10 kamu belum ada, silahkan coba dapatkan update terbaru.

Menggunakan aplikasi pihak ketiga

Ada banyak aplikasi pihak ketiga yang menawarkan cara screen shot di laptop mereka sendiri. Banyak yang fiturnya luar biasa kompleks, ada juga yang sederhana tapi tetap fungsional.

Kalau ada memakai Firefox, bisa coba gunakan add-on Native Shot.

Bisa juga dengan menggunakan PhotoScape. Untuk penggunaannya relatif mudah. Dan kita bisa atur sendiri tombol short-cut untuk menangkap tampilan layar.

Bagaimana? Mudah sekali kan cara screen shot di laptop Windows tadi?

Untuk berikutnya, tinggal kamu paste hasil screen shot tadi ke aplikasi pengolah image yang biasa kamu pakai. Bisa Paint, Photoshop, atau bahkan langsung ke WA kalau perlu mengirimkannya pada seseorang. Bisa juga langsung ke Microsoft Word untuk melengkapi dokumen kamu. Jangan lupa baca juga Cara Memperbaiki File Document Rusak Tidak Bisa Dibaca.

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.