Telkomsel BlackBerry Sosialita Tarif Rp 70.000/Bulan

Telkomsel mengeluarkan paket baru dengan tarif baru pula. Namanya sih Telkomsel BlackBerry Sosialita. Kata ‘sosialita’ ini mungkin dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang kian banyak membutuhkan fasilitas dan harga murah untuk semakin aktif secara ‘sosial’. Meski akhiran ‘-ita’ cenderung berkonotasi dengan wanita, tapi tampaknya Telkomsel tidak membuat segmentasi bahwa Telkomsel BlackBerry Sosialita ini menyasar kaum hawa.
Kalau dilihat tarifnya, dengan tarif paket BlackBerry Rp. 70 ribu per bulan ini rasanya agak aneh. Baru memang, tapi soal murah? Ya nanti dulu. Provider lain memberi paket BlackBerry dengan harga yang jauh lebih murah. Seperti 3 misalnya, paket unlimitednya yang 35 ribu sudah bisa dipakai browsing penuh termasuk mengakses youtube.

Apa saja yang ditawarkan dalam paket Telkomsel BlackBerry Sosialita?

Telkomsel BlackBerry SosialitaLewat layanan BlackBerry Sosialita pelanggan BlackBerry Telkomsel bisa menikmati paket Browsing, BBM (BlackBerry Messenger), dan Social Networking sekaligus di BlackBerry dengan satu layanan. Ini yang saya tidak suka dari paket-paket yang diberikan untuk pengguna BlackBerry. Mosok browsing dan social networking dipisah begitu. Apalagi dengan perdana Facebook yang dikeluarkan Telkomsel beberapa waktu lalu, hmmm…, memangnya orang mengakses internet itu hanya untuk membuka Facebook, bergalau-galau begitu? Wkwkwk

Ini loh yang tidak mengenakkan, paket Telkomsel BlackBerry Socialita ini punya catatan. Seperti ini: Fitur yang didapatkan lewat layanan BIS Sosialita Telkomsel yakni chatting BBM, internet browsing (tidak termasuk video/musik streaming/tethering) melalui browser dan APN BlackBerry, akses social networking (Facebook, twitter, Myspace), 1 account email user@telkomsel.blackberry.com. Cuman fitur terakhir itu saja yang rasanya agak murah hati, meski kalau diitung-itung agak mubazir juga. Mau nambah satu lagi akun email?

Kalau anda mau pake paket Telkomsel BlackBerry Socialita ini ya monggo. Saya tunggu sharingnya….

tertarik dengan teknologi, gadget, internet, astronomi, anthropologi, sedikit politik, pendidikan, dan bisnis online

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.